
Buntok BarselOne,Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah, telah merampungkan pembangunan jembatan gantung di Desa Sungai Jaya, Kecamatan Dusun Hilir.

Jembatan gantung ini menjadi akses yang sangat berharga bagi warga masyarakat, khususnya Desa Sungai Jaya, yang wilayahnya terbelah menjadi dua bagian akibat adanya bentangan aliran sungai.
Kepala Bidang Bina Marga, Ir. Rio Ikarama Narang, ST. MT., menjelaskan bahwa jembatan gantung ini memiliki panjang 80 meter dengan lebar 1,80 meter dan berfungsi untuk menghubungkan dua wilayah Desa Sungai Jaya yang dipisahkan oleh sungai.
“Dengan adanya pembangunan jembatan ini, semoga memudahkan akses bagi masyarakat sekitar,” ujar Rio.
Pembangunan jembatan gantung ini merupakan salah satu wujud infrastruktur kerakyatan Barito Selatan yang manfaatnya langsung dirasakan oleh warga masyarakat.
Jembatan ini diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan aktivitas warga Desa Sungai Jaya, baik untuk keperluan sehari-hari maupun untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Dengan hadirnya jembatan gantung ini, warga Desa Sungai Jaya tidak lagi terhambat oleh bentangan aliran sungai yang memisahkan wilayah mereka. Mereka dapat dengan mudah menuju sekolah, tempat kerja, kantor desa, pasar, dan melakukan silaturahmi antar warga tanpa hambatan (AM )




