Kuala Kapuas BarselOne,-Masyarakat Kecamatan Dadahup dan Desa Tambak Bajai Tetap Berdiri Teguh, Menuntut PT. Kadira Selesaikan Masalah Lahan

Masyarakat Kecamatan Dadahup dan Desa Tambak Bajai masih bertahan di lokasi pertahanan Portal, menuntut PT. Kadira untuk segera membayar dan menyelesaikan permasalahan lahan yang telah lama berlarut-larut. Mereka tidak akan meninggalkan lokasi tersebut sampai masalah ini selesai.

Tuha, salah satu masyarakat, menyatakan bahwa meskipun dia beragama Islam, dia sangat menghargai umat yang beragama Kristen yang akan merayakan Natal 2025 mendatang. “Kami tidak ingin ada lagi permasalahan terhadap lahan yang dikuasai oleh PT. Kadira di wilayah kami,” katanya.
Masyarakat Kecamatan Dadahup dan Desa Tambak Bajai telah menunjukkan kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi permasalahan ini, dan mereka berharap agar PT. Kadira dapat memperhatikan aspirasi mereka dan segera mengambil tindakan untuk menyelesaikan masalah ini.
“Kami hanya ingin keadilan dan kepastian atas lahan kami. Kami tidak ingin ada lagi penindasan dan ketidakadilan,” tambah Tuha.
Masyarakat akan terus berjuang dan mempertahankan hak-hak mereka sampai masalah ini selesai ( Rubiadi )




